CIREBON - Kapolsek Gempol Kompol Rynaldi Nurwan., S.H., M.H pimpin langsung kegiatan pengawalan dan pengamanan mlaku sehat santri dalam rangka haul KH.Aqiel Siroj ke-35 dan tasyakur khotmil Qur'an di Ponpes KHAS KEMPEK termasuk Desa Kempek Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon.
Kegiatan mlaku sehat oleh santri dan santiwati Ponpes KHAS KEMPEK dengan route Ds.Kempek - Ds.Gempol - Jalan Raya Gempol - Lampu Merah Palimanan - Jl Pantura Pegagan - Jl.Tunggal Pegagan (Ponpes Khas Kempek) dan sebagai penanggung jawab kegiatan Ust. Abdul Fatah.
"Alhamdulillah peserta kegiatan mlaku bareng ini sangat banyak. Mereka terdiri atas santri-santri pondok pesantren, taman pendidikan Al-Qur’an, madrasah swasta maupun negeri, kementerian agama, dinas pendidikan, dan lainnya, " ungkap Ketua Pelaksana Mlaku sehat Ust. Abdul Fatah.
Sementara itu, Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni., S.I.K., S.H., M.H melalui Kapolsek Gempol Kompol Rynaldi Nurwan., S.H., M.H mengaku kagum dengan antusias peserta yang hadir. Ia berharap, kegiatan jalan sehat ini bisa menjadi penguat persaudaraan antar umat beragama di Kecamatan Gempol dan Palimanan khususnya Kabupaten Cirebon.
"Mlaku sarungan cukup unik dan jarang dilakukan pihak lain. Sebab biasanya jalan sehat dilakukan dengan menggunakan celana training. Namun konsep kali ini jalan sehat dengan menggunakan pakaian koko dan sarung" imbuh Kompol Rynaldi Nurwan., S.H., M.H.